Beranda Bandar Lampung Cegah Corona, PTBA Unit Peltar Lakukan Penyemprotan Desinfektan

Cegah Corona, PTBA Unit Peltar Lakukan Penyemprotan Desinfektan

582
0
BERBAGI

Bandarlampung–Menindaklanjuti Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) nomor SK-77/MBU/03/2020 tanggal 17 maret 2020 tentang Pembentukan Satuan Tugas Bencana Nasional Badan Usaha Milik Negara, PT Bukit Asam Unit Pelabuhan Tarahan (PTBA Unit Peltar) melaksanakan penyemprotan desinfektan diarea kantor dan operasional, penyemprotan desinfektan juga dilakukan di permukiman penduduk sekitar perusahaan.

Penyemprotan di lakukan guna mengantisipasi penyebaran virus corona di tempat kerja maupun tempat keramaian, dan tempat ibadah seperti masjid dan mushola.

Humas PTBA Unit Peltar, Ivan Sagara mengungkapkan, kegiatan tersebut sebagai upaya memutus jaringan dan mengantisipasi penyebaran Covid-19. “Sedikit upaya namun di harapkan mampu memutus mata rantai dan mencegah penyebaran virus corona. Mengingat di Lampung sudah ada pasien positif terinfeksi Corona,” kata ivan sabtu (28/03).

Ia mengatakan, selain areal kantor dan operasional, penyemprotan desinfektan juga dilakukan ditempat-tempat ibadah. “Selain melakukan pencegahan di areal kantor dan operasional, kita juga lakukan penyemprotan diwilayah pemukiman warga Ring 1 yakni sekitar perusahaan seperti Dusun Batu Serampok RT 04, RT 022, RT 023 dan Dusun Mataram RT 01 & 02. Selanjutnya dilakukan penyemprotan desinfektan keseluruh masjid atau musholah yang ada dimasing-masing wilayah tersebut.” terangnya.

Tak hanya itu, PTBA Unit Peltar juga sekaligus melakukan pemasangan Bracket Botol untuk Hand Sanitizer disetiap pintu masuk dan keluar Masjid/Musholah. “Karena ditempat ibadah tentunya banyak berkumpul orang-orang, selain dari warga itu sekitar ada juga yang dari luar untuk singgah ke masjid.” Katanya.

Pada kesempatan itu, PTBA Unit Peltar juga memberikan masker yang langsung diterima secara simbolis oleh Ketua RT masing-masing, “Setiap RT kita berikan 100 Masker yang diperuntukan untuk warga yang kurang sehat dan nantinya tidak akan mengganggu kepada jama’ah yang lainnya dalam melaksanakan ibadah di masjid,” terang Ivan.

PTBA Unit Peltar juga melakukan penyemprotan desinfektan di Gedung Puskeskel Dusun Batu Serampok Lingkungan II, Kelurahan Srengsem, Kecamatan Panjang. “Semua dilakukan untuk mempersempit gerak penyebaran Virus Corona di areal Bukit Asam Unit Peltar dan pemukiman warga Ring 1 sekitar perusahaan,” tegas Ivan.

Sebelum dilakukan penyemprotan, PTBA juga mengajak masyarakat melaksanakan kerja bhakti untuk menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat dengan harapan dapat terhindar dari virus corona maupun penyakit lainnya.

“Sebagaimana kita ketahui, penyebaran virus corona sudah semakin meluas, Bahkan, Organisasi Kesehatan Dunia ( WHO) resmi menyatakan Covid-19 sebagai pandemi global. Oleh karena itu, seluruh pihak dari berbagai aspek harus bekerja sama untuk menahan penyebaran virus,” pungkasnya.

Oleh karena itu ia mengimbau bagi warga ring satu atau warga sekitar perusahaan agar senantiasa menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan memperhatikan nutrisi makanan agar ketahanan tubuh kuat. Dan beretika jika batuk atau bersin.

“Dengan maraknya isu Corona, saya minta warga sekitar perusahaan atau wilayah ring satu, agar jangan panik dan jangan menyebarkan berita yang belum jelas kebenaranya, juga sebisa mungkin menghindari tempat keramaian, menjaga jarak dengan penderita ISPA, gunakan alat pelindung diri (APD), konsumsi gizi seimbang, rajin olahraga dan istirahat cukup, sering cuci tangan pakai sabun terlebih setelah kontak langsung dengan orang sakit atau lingkungan orang sakit, dan ingatkan etika kepada penderita ISPA jangan bersin sembarangan, sebaiknya menggunakan tissu, baju atau menggunakan masker,” pesan Ivan. (ibr)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here