PANARAGAN (rakyatlampung.id) — Tidak tanggung-tanggu Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat(Tubaba), akan mendapat hibah dari negara Jepang berupa 2 unit mobil yaitu satu ini mobil Pemadam kebakaran dan satu unit mobil patwal.
Hal tersebut diungkapkan Kasat Pol PP Sujatmiko, saat dijumpai diruang kerjanya pada (27/08/2019) pukul 10.26 Wib.
“Kita sudah mengajukan ke pusat untuk meminta tambahan unit mobil pemadam kebakaran, dan sudah ada tanggapan positif dari kementerian, beberapa waktu lalu saya sudah rapat di kementerian untuk membahas ini,” Kata Sujatmiko.
Lanjutnya, Minimnya mobil pemadam kebakaran di kabupaten Tubaba ini tentu menjadi perhatian, dan saat ini kementerian kita sedang mengadakan MoU dengan negara Jepang untuk mobil pemadam.
“Jadi dari MoU tersebut bukan hanya jepang, melainkan dengan korea juga, tapi khusus Tubaba kita akan mendapatkan hibah bantuan 2 unit dari Jepang, 1 unit mobil pemadam kebakaran, dan 1 unit mobil kecil nya. Dan sekarang MoU tersebut lagi diproses, semoga saja bisa cepat terealisasi,” Jelasnya.
Adapun untuk Pos, kita juga sudah mengajukan untuk bisa dibuatkan atau dipindahkan ke tempat yang layak untuk Pos petugas Damkar kita, karena Pos kita saat ini untuk Damkar kurang layak.
“Saat ini jumlah anggota petugas Damkar kita sebanyak 80 orang, dan setiap hari tentu selalu siaga dan ada regu masing-masing. Perlu diketahui sejak 2017 Damkar Kabupaten Tubaba itu sudah menjadi satu rumah dengan Pol PP, jadi Kepala Pol PP juga kepala dari Damkar,” Imbuhnya.(Ton)