PRINGSEWU (rakyatlampung.id) – Wakil Bupati Pringsewu Dr.H.Fauzi, S.E., M.Kom., Akt., C.A., C.M.A. menghadiri acara peringatan Hari Konsumen Nasional (Harkonas) 2019 di Kota Bandung, Jawa Barat, selasa (19/3). Selain Wabup bersama Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Pringsewu Ny.Hj.Rita Irviani Fauzi, S.E., M.M., turut mendampingi, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Pringsewu Jhondrawadi, S.E., M.M. dan Kadis Koperindag dan UMKM Kabupaten Pringsewu Drs.Masykur, M.M.
Kegiatan Harkonas ini dihadiri oleh Menteri Perdagangan RI Enggartiasto Lukito, Gubernur Jawa Barat H.Ridwan Kamil, serta diikuti oleh lembaga atau instansi yang memiliki layanan pengaduan konsumen, diantaranya instansi pemerintah, lembaga perlindungan konsumen, BUMN dan BUMD, layanan telekomunikasi, bank maupun swasta.
Berbagai kegiatan yang digelar pada acara Harkonas 2019 yang dipusatkan di komplek Gedung Sate Pemprov Jawa Barat, diantaranya peresmian + 150 Kantor Metrologi Legal, Launching Juru Ukur Timbang, pemberian penghargaan pemda terbaik peduli konsumen, peresmian pasar dan pameran.
Selain itu, juga ada eksplor pameran mulai dari transportasi, pembiayaan, perumahan, telekomunikasi, e-commerce, acoustic performance, hingga akan hadir games kursi panas, serta aneka permainan dan pemberian doorprize, serta puncak acara berupa minum kopi bareng bersama 3000 konsumen.
Wakil Bupati Pringsewu Dr.H.Fauzi, S.E., M.Kom., Akt., C.A., C.M.A. mengatakan perlindungan konsumen telah dan akan senantiasa menjadi perhatian pemerintah, terlebih di era ekonomi digital seperti sekarang ini, dimana tren pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia mengalami perubahan yang signifikan, apalagi semenjak sejak revolusi industri 4.0. “Kita berharap agar masyarakat kita, khususnya di Kabupaten Pringsewu dapat menjadi konsumen yang cerdas,” harapnya.
Konsumen yang cerdas, menurut wabup, harus dapat memperjuangakan hak maupun kewajibannya . “Hal ini sebagaimana telah diatur dalam Undang-undang No.8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen,” ujarnya. (rls)